Manajemen Vendor dan Kontrak
Akhiri Kekacauan Tarif, Tagihan, dan Janji Vendor
Hentikan penggunaan spreadsheet dan email berserakan. Storra menyatukan seluruh data vendor, perjanjian bisnis, dan tarif layanan ke dalam satu sistem otomatis dan terukur.

Manajemen Vendor dan Kontrak
Satu Kesalahan Tarif Bisa Hilangkan Margin Anda
Banyak perusahaan masih mengelola vendor lewat dokumen manual dan spreadsheet tidak sinkron, akibatnya:
Kontrak Kedaluwarsa tanpa Notifikasi
Kontrak sering lewat masa berlaku karena tidak ada sistem pengingat otomatis yang memantau tanggal kedaluwarsa.
Tarif Lembur dan Layanan tidak Konsisten
Perubahan tarif sering tidak terdokumentasi dengan baik, sehingga biaya lembur dan layanan menjadi tidak konsisten antar vendor
Data Performa Vendor Tercecer di Berbagai Departemen
Informasi kualitas layanan vendor tersebar di banyak divisi, membuat evaluasi performa sulit dan tidak objektif
Audit Sulit Karena tidak ada Log Perubahan Kontrak
Tidak adanya riwayat perubahan dokumen membuat proses audit lambat dan rawan kesalahan
Manajemen Vendor dan Kontrak
Semua yang Dibutuhkan untuk Mengelola Vendor dan Kontrak secara Presisi
Storra menghubungkan seluruh siklus manajemen vendor, dari pembuatan kontrak, pemantauan performa, hingga penagihan — semua otomatis dan transparan.

Pengelompokan Vendor
Kategorikan vendor berdasarkan perusahaan induk atau grup untuk memudahkan manajemen multi-entitas dan mempercepat evaluasi performa

Profil Vendor yang Komprehensif
Lihat informasi penting tiap vendor: volume inbound/outbound, riwayat event, hingga aktivitas terkini dalam satu tampilan terpadu

Manajemen Deal yang Dinamis
Buat dan kelola perjanjian bisnis dengan masa berlaku, tarif, dan performa vendor. Semua perubahan tercatat otomatis

Konfigurasi Tarif Kustom
Tetapkan tarif berbeda untuk inbound, outbound, lembur, atau sektor sesuai tag/jenis layanan. Perhitungan real-time mencegah error penagihan

Permintaan Lembur dan Layanan
Kelola permintaan lembur vendor dengan alur persetujuan otomatis. Tarif lembur diterapkan otomatis sesuai kontrak dan SLA

Otomatisasi Penagihan dan Invoicing
Tagihan dihitung dari aktivitas aktual dan tarif yang disepakati — tanpa spreadsheet manual — sehingga billing cepat dan akurat

Riwayat Kontrak dan Jejak Audit
Setiap perubahan kontrak terekam otomatis untuk audit dan kepatuhan regulasi

Analitik Performa Vendor
Bandingkan vendor berdasarkan kecepatan inbound/outbound dan akurasi pengiriman
Manajemen Vendor dan Kontrak
Semua Detail, Selalu Terkontrol
Storra mengubah pengelolaan vendor dari proses reaktif menjadi sistem proaktif. Setiap aktivitas — kontrak baru, permintaan lembur, hingga tagihan — terhubung otomatis ke modul lain seperti Inventory dan Fulfillment.

Otomatisasi Tarif
Tarif otomatis diterapkan ke setiap transaksi menghilangkan hitung manual dan menekan risiko selisih
Manajemen Vendor dan Kontrak
Lebih dari Sekadar Sistem Vendor — Ini Pusat Kendali Kemitraan Logistik Anda
Transformasi manajemen vendor dari kekacauan manual menjadi sistem kemitraan strategis berbasis data.
Tanpa Storra
Dengan Storra
Mulai Kelola Vendor Anda dengan Lebih Cerdas
Bangun transparansi dan efisiensi jangka panjang bersama Storra.
Typically replies within 2 hours • 24/7 support available